3 Ide Bisnis Online Untuk Pelajar Sukses Tahun 2020.
Halo sobat, kali ini saya akan berbagi ide bisnis online untuk pelajar yang mudah dan dapat diterapkan sesuai dengan pengalaman yang pernah saya lakukan selama ini.
Panduan ini khusus bagi kamu yang masih pemula atau yang sedang ingin belajar mendapatkan penghasilan secara online. Baiklah langsung saja, mari kita kupas apa sajakah usaha online yang menguntungkan itu ?
Ide Bisnis Online Untuk Pelajar yang Menguntungkan
1. Usaha Online Shop
Ada banyak jenis peluang usaha jualan online untuk pelajar yang masih menguntungkan sampai saat ini, diantaranya adalah jualan baju, produk kecantikan seperti skin care, dan parfume.
Dari ketiga produk tersebut saja, jika kamu pandai dalam mempromosikan nya pasti sudah cukup menguntungkan bagi kantong pelajar.
Alasannya adalah, kebutuhan akan pakaian dan produk kecantikan serta parfum selalu dibutuhkan oleh pelajar.
Apalagi bagi siswi SMA/SMK sekarang ini skin care sudah menjadi kebutuhan wajib yang harus dipenuhi. Tau sendiri kan kalau penampilan bagi remaja adalah segalanya, ditambah lagi katanya masa – masa SMA adalah masa yang paling indah ketika sekolah.
Ada banyak kisah sukses bisnis online yang dilakukan oleh pelajar , salah satunya yaitu kisah dari siswi SMA Muhammadiyah 1 Sendangagung Lampung Tengah yang memulai usaha online sejak duduk di bangku SMA.
Awalnya dia hanya menjadi reseller dari temannya dan hanya mendapatkan sedikit keuntungan dari produk yang berhasil dia jual.
Namun, seiring bertambahnya waktu, usahanya mulai menemukan jalan hingga berlanjut sampai dia kuliah. Setelah melakukan bisnis jualan online di bangku kuliah ternyata semakin menguntungkan karena ada banyak kenalan dan jangkauan baru sehingga usahanya dapat melebar semakin besar.
Hingga kini, online shop nya semakin berkembang dan dia telah mempunyai toko sendiri.
2. Jualan Pulsa
Bisnis online modal kecil untuk pelajar yang dapat kamu coba adalah dengan berjualan pulsa karena merupakan jualan yang masih menguntungkan sampai saat ini.
Sedikit pengalaman, saat saya kuliah dulu pernah jualan pulsa hanya dengan modal hp jadul. Saat itu modal awal sekitar 100.000 Rupiah saya bisa mendapat untung sekitar 25 %. Kemudian, dari keuntungan tersebut saya gunakan untuk terus menambah modal hingga setelah berjalan beberapa tahun saya bisa mengumpulkan sekitar 1.000.000 Rupiah lebih.
Mudahnya usaha ini adalah cara jualan pulsa nya yang mudah, tidak perlu banyak promosi. Karena jika sudah ada tetangga atau teman yang beli maka biasanya mereka akan kembali lagi dan menjadi pelanggan setia.
Jika kita memberikan pelayanan yang baik dan tepat waktu maka biasanya mereka akan merekomendasikan usaha kita pada teman atau kerabat mereka.
3. Menjual Jasa
Saya mempunyai teman yang telah sukses dengan keahlian nya di bidang edit foto. Bisnis online ini bukan hanya cocok untuk pelajar tapi juga cocok untuk mahasiswa yang mempunyai hobi atau kemampuan di bidang photoshop.
Teman saya itu dalam membuka bisnis kecil kecilan hanya modal laptop dan aplikasi photoshop kusus untuk edit foto tepatnya karikatur.
Dari 1 objek atau 1 karikatur orang saja dihargai mulai dari 35.000 sampai 75.000 Rupiah.
Dalam sehari dia bisa mendapatkan orderan antara 5 sampai 10. Hebatnya lagi, pelanggan nya berasal dari beberapa wilayah dan kota besar di Indonesia.
Padahal dia tinggal di desa kecil yang berada di Provinsi Lampung. Dalam satu bulan rata – rata dia bisa mendapatkan uang lebih dari 1.000.000 Rupiah hanya dari karikatur.
Selain itu, bagi kamu yang hobi menulis dapat juga mencoba membuka jasa menulis artikel kemudian di jual kepada media atau kepada para blogger.
Saya sendiri pernah beberapa kali menggunakan jasa penulis artikel untuk blog saya yang lain karena waktu saya yang terbatas dalam mengelola beberapa blog sekaligus.
Rata – Rata untuk konten 1 artikel dengan panjang 500 kata, mereka memasang harga antara 10.000 sampai 150.000 Ribu Rupiah tergantung dari kualitas tulisan nya.
Lebih mahal lagi jika artikel tersebut dalam bahasa inggris, harganya bisa mencapai Puluhan dollar hanya dari 1 artikel saja.
Kesimpulan
Dari beberapa ide bisnis online untuk pelajar yang telah saya jelaskan di atas, saat ini semuanya masih mempunyai peluang yang bagus dan menguntungkan.
Apalagi dengan semakin berkembangnya teknologi informasi dalam beberapa tahun ke depan, bisnis online akan semakin menguntungkan karena dapat dilakukan di rumah saja hanya mengandalkan internet atau promosi murah melalui media sosial yang kita punya.
Saya jualan jasa pengerjaan tugas kampus gan, dah dari SMK dulu sampe skrg. Lumayan bisa buat tambahan uang jajan. mungkin ini bisa dijadikan bisnis online dg cara menawarkan jasa kita melalui situs2 freelance
Wah hebat sekali, kalau dari SMK sampai sekarang berarti sudah hampir 10 tahun ya.. sudah pro berarti di bisnis online bidang jasa tersebut.
Bagus juga sih Usahanya kalo untuk kalangan Pelajar.
Tapi yang lebih penting juga harus memiliki Link atau koneksi antar Teman-teman atau tetangga agar cepat laris Usahanya.
Bener itu mas. Relasi adalah salah satu faktor penentu dalam sebuah bisnis. Apalagi kalo punya banyak kenalan atau teman yang dapat mendukung usaha yang kita jalankan.
Ditambah satu lagi nih gan,, menulis artikel,, karena dengan menulis membuat pelajar lebih berkembang
Ide bagus mas faiz. Cuma untuk saat ini sangat jarang pelajar yang hobi menulis.
Bagus ni Gan, harus dicoba. Saya kira bukan hanya untuk pelajar. Siapapun bisa 🙏🙏🙏
Betul gan, namun sasaran saya untuk pembaca yang masih pelajar agar mereka mau menjadi pebisnis sejak usia belia.
Terimakasih mas adam, saya kira juga demikian.
Kenapa dulu saya enggak kepikiran untuk usaha atau jasa kayak siswa zaman sekarang ya. Wah, jiwa kewirausahaan saya kurang. Dulu cuma bergelut sama buku sampai yang lain enggak ditoleh. hhhmmm…
Tidak perlu menyesali waktu sis nur.. Selagi masih ada waktu dan peluang di saat sekarang. Kenapa nggak ?
Intinya usaha/bisnis itu di jalani aja dlu. Dan di online kan hehehe
Sekeren keren idenya kalo gak ada action nya ya menurut saya percuma ya gan..
Apa lagi bisnis Buat ngisi waktu luang.. kudu jalan dulu.. hehehehe
Setuju mas tio. jika sudah punya ide bisnis memang lebih baik langsung take action
Saya bisanya desain gan, tetapi banyak harga temannya 😄
Bagaimana cara mengatasi harga teman itu ya gan?
Betul sekali, apalagi jika ada pesanan logo dari perusahaan gede.
Usaha kuliner kok gak dicantumkan ya dalam ulasan di atas?
Siapa tahu kan ada orangtua, kakak/adik yang jago masak dan bisa dijadikan ladang bisnis juga 😆
Terimakasih mas achmad atas masukannya. Saya tidak mencamtumkan usaha kuliner dalam artikel ini karena di sini memang jarang pelajar yang mau untuk usaha tersebut krena keadaan disini masih pedesaan. Mungkin berbeda dengan yg di kota